Beritatoba.com-Jakarta

Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta mencatat ada 1.431 kasus positif Covid-19 baru di Ibu Kota, Minggu (29/11-2020), sesuai hasil tes PCR dan akumulasi data yang baru dilaporkan kepada Pemerintah DKI.

Jumlah kasus positif Covid-19 yang ditemukan dari tes PCR sebanyak 1.081 kasus dari 10.313 orang yang dites hari ini. “Data akumulasi sebanyak 350 kasus berasal dari akumulasi salah satu rumah sakit BUMN selama sepekan terakhir yang baru dilaporkan hari ini,” kata Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian PenyakitDinas Kesehatan DKI Jakarta, Dwi Oktavia dalam keterangan tertulisnya hari ini.

Menurut Dwi, kasus aktif di DKI Jakarta hari ini turun 576 kasus sehingga jumlah kasus aktif sampai hari ini sebanyak 9.947 orang yang masih dirawat atau isolasi. 

Secara akumulatif, jumlah kasus konfirmasi secara total di Jakarta sampai hari ini sebanyak 135.762 kasus. Dari jumlah itu, 123.163 orang telah dinyatakan sembuh dengan tingkat kesembuhan 90,7 persen, sedangkan 2.652 orang lainnya meninggal dunia dengan tingkat kematian 2 persen. Sementara disatu sisi tingkat kematian Indonesia sebesar 3,1 persen.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *