
Henry Sitompul.
Beritatoba.com – Toba – Kepala Badan Pengelolaan Pendapatan Daerah (Bappenda) Kabupaten Toba, Sumut, Henry Sitompul, menyampaikan klarifikasi soal pernyataannya di beberapa media terkait Pajak Penerangan Jalan (PPJ) PT Toba Pulp Lestari, Tbk (TPL), Senin (14/4/2025).
Dalam keterangannya, Henry Sitompul menegaskan bahwa pernyataannya di beberpa media soal PPJ TPL itu tidak benar. Hal ini dimungkinkan karena pihaknya terlalu bersemangat untuk meningkatkan pendapatan daerah sehingga salah mengucap terkait PPJ TPL.
Didampingi Kabid Pendapatan, Jefry Simangunsong, Kepala Bappenda Toba secara tegas juga menyampaikan kepada beritatoba.com dan Bagian Humas TPL yang diwakili Indra Sianipar bahwa pihak PT TPL setiap bulannya konsisten melakukan pemmbayaran PPJ kepada negara melalui Bappenda Toba. “PPJ PT TPL setiap bulannya tertib melakukan pembayaran sesuai dengan tagihan pemakaian”, tegas Henry.
Henry juga mengakui bahwa saat ini ditambah perusahaan selaku investor, dengan situasi pabrik TPL yang sedang stop produksi dari Januari hingga Mei 2025, sangat berdampak terhadap pajak pendapatan Kabupaten Toba.
Pada kesampatan itu, Henry Sitompul menerangkan bahwa pihaknya sejak dua tahun terakhir ini bekerja optimal untuk lebih meningkatkan pendapatan daerah, termasuk pajak PPJ dari perusahaan-perusahaan swasta lainya dan Inalum. Hasil survey media ini menunjukkan memang kinerja Bappenda Toba menunjukkan hasil yang signifikan terkait peningkatan pendapatan daerah dari berbagai sektor.(Tob1)